Tak mau menyia-nyiakan pasar indonesia yang sangat besar ini, tokobagus.com mulai melirik untuk memasang iklan di offline, di TV swasta nasional. Promo yang berbeda dengan lebih mengetangahkan pengalaman dan edukasi bertransaksi secara online.

seperti di kutif dari detikinet, Direktur tokobagus Remco mengatakan "Walaupun ini murni sebuah promo iklan, namun konsep yang kita hadirkan di iklan ini benar-benar sebagaimana yang terjadi dalam masyarakat khususnya member Tokobagus.com, di mana tergambar jelas suka duka masyarakat yang sering kebingungan mencari atau menjual barangnya,"

Berkaca dari pengalaman koprol, setelah di akuisi yahoo dan mendapatkan dana untuk promosi di TV. Terjadi kenaikan yang cukup signifikan dari jumlah pengguna dan trafik.

Sepertinya hal itu pula yang diharapkan tokobagus, namun karena takobagus ada situs jualbeli tentunya mengharapkan mengharapkan peningkatan transaksi jumlah transaksi selain peningkatan jumlah anggota (seller-Buyer) dan trafik.

Untuk jumlah transaksi, tak heran jika tokobagis berani mencanangkan target kenaikan jumlah transaksi sampai 30-50% di tahun 2011, dibandingkan tahun 2010. dan untuk trafik menargetkan bisa menembus ranking 15 besar di Alexa, sebuah website pemeringkat situs.

0 komentar

Posting Komentar

Followers